Hut Bhayangkara ke-76 di Tabanan, Dandim Ucapakan Selamat kepada Kapolres dan Jajaran - Paskotanews

Paskotanews

Politik, Hukum,Kriminalitas, Opini, Tips, Kesehatan, Religi, Budaya Dan Peristiwa

Breaking

Post Top Ad

01/07/22

Hut Bhayangkara ke-76 di Tabanan, Dandim Ucapakan Selamat kepada Kapolres dan Jajaran




Tabanan, Sinergitas TNI-Polri sangat terasa pada peringatan HUT Bhayangkara ke-76 yang cukup semarak saat puluhan personel Kodim 1619/Tabanan datangi Polres Tabanan dipimpin oleh Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Ferry Adianto S.I.P dan mengucapkan selamat Ulang Tahun Bhayangkara kepada Kapolres dan Jajaran Polri dengan diiringi lagu selamat ulang tahun dari band jamrud, pada jumat (1/7/2022)


Dandim 1619/Tabanan yang didampingi Kasdim Mayor Inf Dewa Putu Oka, Para Perwira Jajaran Danramil dan Perwira Seksi Kodim 1619/Tabanan dengan perwakilan anggota Kodim 1619/Tabanan secara khusus mengucapkan Selamat Hari Bhayangkara ke- 76 yang diterima dengan hangat oleh Kapolres Tabanan AKBP Ranefly Dian Candra S.IK, M.H, beserta Wakapolres dan PJU Polres Tabanan beserta anggota Polres Tabanan yang dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng sebagai wujud rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas bimbingan, petunjuk dan limpahan rahmatnya  di hari jadi Bhayangkara  ke 76 yang jatuh setiap tanggal 1 Juli tersebut.


Dandim Letkol Inf Ferry Adianto pada kesempatan tersebut  menyampaikan “ Selamat Ulang Tahun Bhayangkara ke-76 kepada Jajaran Polri” dan seperti kita ketahui Hari Bhayangkara ditetapkan jatuh pada tanggal 1 Juli 1946 dan saat ini 1 Juli 2022 menginjak Ulang Tahun yang ke 76 tahun, semoga Polri semakin jaya dan semakin maju didalam bersama-sama mengawal NKRI sesuai dengan tema HUT Bhayangkara kali ini “Polri yang Presisi (Prediktif, Responsibilitas dan Transparansi Berkeadilan) untuk mendukung pemulihan ekonomi dan reformasi struktural untuk mewujudkan Indonesia Tangguh-Indonesia Tumbuh, kata Dandim


Sementara Kapolres Tabanan menyambut baik Ucapan Selamat HUT Bhayangkara ke-76  Dandim 1619/Tabanan tersebut dan menyampaikan ucapan  terima kasih atas kehadiran Dandim beserta jajaran TNI yang secara khusus datang ke Polres Tabanan untuk menyampaikan Ucapan HUT Bhayangkara ke-76 ini dan mengapresiasi sinergitas TNI-Polri  khususnya di Tabanan yang sangat baik dan selalu kompak untuk mengawal NKRI, ungkapnya.


Kegiatan yang berjalan dengan penuh suasana keakraban antara personel TNI dan Polri tersebut memberikan kesan bahwa kedua institusi di wilayah Kabupaten Tabanan tersebut sangat menjaga kekompakan didalam mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat di Tabanan. “ Semoga Polri Semakin Jaya dan Maju, Bravo Polri”, Dirgahayu Bhayangkara ke-76”.****

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages