Kodim 0904/Paser Laksanakan Ziarah Ke TMP Daya Taka Dalam Rangka HUT Kodam VI/Mlw Ke 65

  


Kodim 0904/Paser, Kecamatan Tanah Grogot. Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kodam VI/Mlw yang ke 65 Tahun Kodim 0904/Paser laksanakan Ziarah Ke Taman Makam Pahlawan Daya Taka yang bertempat di Km 02 Desa Tepian Batang Kecamatan Tanah Grogot. Jumat (14/7/2023)


Letkol Inf Ary Susetyo, S.I.P, selaku Dandim 0904/Paser memimpin jalannya Proses Ziarah di Taman Makam Pahlawan Daya Taka dengan peserta Ziarah para Perwira Staf, Danramil jajaran Kodim 0904/Paser, Ketua Persit KCK Cab XVII Dim 0904/Psr Bintara, Tamtama serta anggota Persit KCK Cab XVII Dim 0904/Psr.


Kegiatan diawali dengan Penghormatan Umum kepada para Arwah Pahlawan yang dikembumikan di Taman Makam Pahlawan Daya Taka Tanah Grogot.


Dilanjutkan dengan peletakan Karangan bunga di Tugu TMP Daya Taka.


Dilanjutkan para rombongan untuk melaksanakan tabur bunga di Makam Para Pahlawan untuk memberikan penghormatan kepada para Arwah Pahlawan.


Dim 0904/Psr