Jumat Curhat Polsek Blahbatuh, Eratkan Soliditas Wujudkan Polri Yang Presisi

Jumat Curhat Polsek Blahbatuh, Eratkan Soliditas Wujudkan Polri Yang Presisi

03/05/24, Mei 03, 2024


Gianyar-Jumat Curhat  bersama masyarakat menjadi salah satu kegiatan Program Polri sebagai upaya untuk meningkatkan silaturahmi sekaligus mendengarkan dan menampung segala aspirasi serta keluhan masyarakat, terutama yang berkaitan dengan Kamtibmas

Implementasi dari Quick Wins Presisi Kapolsek Blahbatuh Kompol I Made Berata,S.H.memimpin pelaksanaan Jumat Curhat di Kantor Camat Blahbatuh.Kehadiran Kapolsek diterima langsung Camat Blahbatuh I Wayan Gede Eka Putra dan Staff Kecamatan, 3 Mei 2024.


Dalam suasana akrab dan kekeluargaan, Kapolsek dan Camat Blahbatuh membahas beberapa agenda kegiatan menonjol salah satunya terkait kegiatan Upacara Melasti rangkaian Karya Padudusan Agung di Pura Kayangan Jagat Samuan Tiga yang akan dilaksanakan pada hari Minggu/5 Mei 2024.


"Langkah dan Upaya koordinasi ini tentunya guna menjamin kelancaran dan Kondusifitas jalannya kegiatan masyarakat yang nantinya akan dihadiri oleh ribuan Umat Hindu di Segara Masceti, Medahan" Ujar Kapolsek Blahbatuh.


Dalam kesempatan tersebut Kapolsek turut pula mengajak yang hadir untuk bersama-sama menjaga kondusifitas kamtibmas. Selain itu kegiatan ini bertujuan untuk menyerap aspirasi kamtibmas sekaligus mempererat jalinan sinergitas antara Polri dengan masyarakat.


"Kami turut mengimbau kepada masyarakat untuk berpartisipasi aktif menjaga kamtibmas, koordinasi dan soliditas kita jaga, dalam kesempatan ini kami mewujudkan kehadiran Polri yang humanis yang selalu hadir untuk masyarakat" tandas Kompol Berata. (*)

TerPopuler