01/10/25

Polda Papua Pastikan Kesiapan Fisik Peserta Seleksi Alih Golongan Lewat Uji Kesamaptaan Jasmani


Jayapura – Polda Papua melalui Biro SDM melaksanakan kegiatan Uji Kesamaptaan Jasmani dalam rangka Seleksi Pendidikan Alih Golongan (SBP) Tahun Anggaran 2025. Kegiatan berlangsung di Lapangan Rastra Samara dan Gedung Dojo SPN Polda Papua, diikuti oleh 89 peserta yang hadir secara lengkap, Rabu (01/10/25).


Hadir dalam kegiatan tersebut Kabag Dalpers Biro SDM Polda Papua AKBP Timur Santoso, S.I.K., M.A.P., Ps. Kasubbagrohjashor Biro SDM Polda Papua AKP Djadik, Paur Subbagselek Bagdalpers Biro SDM Polda Papua Iptu Sudirman, S.H., panitia jasmani, serta pengawas internal.


Pelaksanaan kegiatan dimulai dengan apel, absensi, dan pemeriksaan kesehatan. Dalam arahannya, AKP Djadik menyampaikan bahwa uji kesamaptaan jasmani menjadi bagian penting dalam seleksi alih golongan. 


“Tes ini meliputi lari 12 menit, pull up, sit up, push up, shuttle run, dan ditutup dengan uji beladiri Polri. Semua tahapan dilakukan secara bertahap, terukur, dan diawasi langsung oleh panitia serta pengawas internal. Kami berharap para peserta melaksanakan dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab agar hasil yang diperoleh maksimal,” ucapnya.


Setelah melalui tahap pemeriksaan tensi dan pemanasan, para peserta melaksanakan lari 12 menit, diikuti pull up, push up, sit up, shuttle run, hingga uji beladiri Polri. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan tertib, lancar, serta sesuai ketentuan yang telah ditetapkan panitia.


Kabag Dalpers Biro SDM Polda Papua, AKBP Timur Santoso, menegaskan bahwa uji kesamaptaan jasmani merupakan tolak ukur penting dalam menentukan kesiapan fisik peserta seleksi. 


“Kesamaptaan jasmani menjadi syarat mutlak bagi personel Polri yang akan mengikuti pendidikan alih golongan. Hal ini untuk memastikan bahwa setiap peserta memiliki kondisi fisik prima sehingga mampu mengikuti pendidikan dengan baik,” ungkapnya.


Berselancar di samudera dunia maya