Beyond Trust Presisi, Kapolres Gianyar Kunjungi Polsek Blahbatuh "Checking" Penggelaran Anggota


GIANYAR BLAHBATUH-Posko Presisi Polri meluncurkan program Beyond Trust Presisi 2024. Ada banyak kegiatan yang akan dilaksanakan Polri di seluruh wilayah Indonesia untuk mengawal terlaksananya konsep Polri Presisi yang digaungkan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.


Tujuan utama Program Beyond Trust Presisi 2024 adalah mentransformasikan tingkat kepercayaan publik yang telah dibangun menjadi rasa percaya dan loyalitas dengan berupaya melampaui harapan masyarakat terhadap Polri.


Sebagaimana salah satu program Beyond Trust Presisi yakni Penggelaran Anggota, Kapolres Gianyar AKBP Ketut Widiada,S.I.K, Checking  langsung ke jajaran dengan kunjungan ke Kantor Polsek Blahbatuh, Rabu/5 Juni 2024.


Kegiatan ini guna memastikan kegiatan operasional yang dilaksanakan oleh Polsek jajaran dalam menjaga kondusifitas kamtibmas melalui upaya-upaya preventif Kepolisian.


Dalam kesempatan tersebut AKBP Widiada menekankan kepada personil Polsek Blahbatuh untuk selalu siap siaga dalam pengamanan Mako serta penggelaran personel di lapangan dilaporkan secara berjenjang melalui radio Telekomunikasi.


Menyikapi situasi kamtibmas dengan mengoptimalkan Patroli Presisi, Blue Light Patrol, Patroli dini hari pada Pemukiman penduduk dan objek vital dilaksanakan secara menyeluruh, lebih lanjut peranan Bhabinkamtibmas di desa untuk terus menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas.


Pada ranah digital, peranan Humas melalui media sosial sebagai mitra strategis dalam menjalin komunikasi dan menyampaikan informasi Kamtibmas serta Coolling System mencegah Hoax demi terjaganya stabilitas keamanan.***