Babinsa Koramil 07/Muara Komam Hadiri Sosialisasi Pengawasan Pemilu Serentak



Kodim 0904/Paser Korem 091/ASN Kodam VI/Mlw, Kecamatan Muara Komam. Bertempat di Aula Kecamatan Muara Komam Kabupaten Paser telah dilaksanakan Sosialisasi Pengawasan Pemilu Serentak yang digelar oleh Pemerintah Kecamatan Muara Komam guna terciptanya Pemilu aman dan lancar. Kamis (21/11/2024)


Dalam kegiatan Sosialisasi Pengawasan Pemilu ini mengunggah Tema "Tolak Politik Uang Dan Hoax".


Hadir dalam kegiatan tersebut Kasi Trantibum Kecamatan Muara Komam Bapak Akhmad Derawi, Babinsa Koramil 07/Muara Komam Serka Suriani, Bhabinkamtibmas Polsek Muara Komam Aipda Julistian, Ketua Bawaslu Kecamatan Bapak Elbert Syachbani, Ketua Rw, Ketua RT se Kelurahan Muara Komam PKD Kec. Muara Komam dan Warga Kelurahan Muara Komam.


Dalam kegiatan ini Ketua Bawaslu Kecamatan Muara Komam Bapak Elbert menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan Pemilu yang aman dan lancar. Disamping itu bersih dari Politik yang kotor.


Hal ini sudah disampaikan baik secara langsung maupun melalui Media Sosial yang sudah disebarkan.


"Saya harap warga Muara Komam dapat faham akan tema yang diunggah hari ini yaitu Tolak Politik Uang dan Hoax" ujar Ketua Bawaslu Kecamatan Muara Komam.


Disamping itu saya harap khususnya bagi warga Kelurahan Muara Komam dapat mengerti akan tata urut pencoblosan/pemilihan baik Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim serta Calon Bupati dan Wakil Bupati Paser.


Dalam hal ini personel Koramil dan Polsek Muara Komam terlibat dalam mendukung kelancaran kegiatan Pemilu pada tanggal 27 November 2024 nantinya.


Dim 0904/Psr