Jayapura – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Bhabinkamtibmas Kampung Wulukubun, Distrik Skanto, Kabupaten Keerom bersama Babinsa melaksanakan kegiatan Monitoring Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya bersama TNI–Polri dalam mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas, Jumat (10/10/2025).
Kegiatan Siskamling berlangsung dengan melibatkan unsur masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, aparat kampung serta anggota Linmas Kampung Wulukubun. Bhabinkamtibmas Brigpol Muhammad Socheh, S.H bersama Babinsa Sertu Apriyanto turut melakukan patroli dialogis dan pemantauan di sejumlah titik rawan kriminalitas.
Selain patroli, kegiatan juga diisi dengan penyampaian pesan-pesan kamtibmas, ajakan gotong royong menjaga keamanan serta sosialisasi Layanan Call Center 110 yang merupakan bentuk komitmen Polri dalam memberikan pelayanan cepat, mudah dan tanggap. Masyarakat dapat menghubungi layanan tersebut untuk berbagai situasi darurat, seperti kecelakaan, tindak pidana maupun bencana alam.
Dalam kesempatan tersebut, masyarakat menyampaikan apresiasi dan harapan agar kegiatan serupa dapat dilaksanakan secara rutin serta didukung dengan sarana keamanan yang memadai seperti pos jaga dan penerangan jalan umum.
Melalui kegiatan ini, terjalin komunikasi yang baik antara aparat keamanan dan masyarakat. Kehadiran Bhabinkamtibmas dan Babinsa secara langsung di lapangan menumbuhkan rasa aman, meningkatkan kepercayaan warga dan memperkuat partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga keamanan di lingkungan masing-masing.
Kapolres Keerom AKBP Astoto Budi Rahmantyo, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasat Binmas Polres Keerom IPTU Budi Wahyono, S.H., M.H., menyampaikan apresiasi kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang telah bersinergi dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah binaan.
“Kegiatan monitoring Siskamling ini merupakan bentuk nyata sinergitas TNI–Polri bersama masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Keterlibatan langsung warga menunjukkan bahwa keamanan bukan hanya tanggung jawab aparat, tetapi merupakan tanggung jawab bersama,” ujarnya.
Lebih lanjut, Kasat Binmas menegaskan bahwa Polres Keerom akan terus mendorong kegiatan patroli bersama, penyuluhan kamtibmas serta penguatan sistem keamanan berbasis masyarakat.
“Kami akan terus hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam penegakan hukum, tetapi juga sebagai mitra dalam menjaga ketertiban dan ketentraman. Keamanan yang berkelanjutan hanya dapat tercapai bila masyarakat merasa memiliki dan terlibat aktif,” tambahnya.
Di akhir pernyataannya, Kasat Binmas mengimbau seluruh masyarakat untuk tetap menjaga solidaritas dan waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas.
“Kami mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk terus memperkuat komunikasi dengan Bhabinkamtibmas dan Babinsa. Segera laporkan setiap potensi gangguan keamanan agar dapat ditangani dengan cepat. Mari bersama kita jaga Keerom tetap aman, damai dan kondusif,” tutupnya.