29/02/24

Babinsa Sebakung Gencarkan Sosialisasi Penanganan Karhutla Diwilayahnya

  


Kodim 0904/Paser Korem 091/ASN Kodam VI/Mlw, Kecamatan Longkali. Serda Taufik Babinsa Sabakung Koramil 0904-03/Longkali gecarkan Sosialisasi terkait penangan Karhutla diwilayah Desa Binaannya. Kamis (29/2/2024)


Disamping melaksanakan pembinaan secara langsung kepada warganya Serda Taufik juga memberikan pengertian terkait bahayanya membuka lahan maupun hutan untuk berkebun dengan cara membakar.


"Saya berpesan kepada warga untuk selalu menjaga keamanan serta kenyamanan baik dilingkungan keluarga maupun di RT nya" ujar Serda Taufik.


Hal ini diterapkan kepada beberapa warga Sebakung Kecamatan Longkali, sembari menyapa Babinsa mengingatkan secara detail akibat dari pembakaran lahan/hutan secara disengaja.


"Kita mencegah kerugian yang besar akibat ulah warga yang sengaja membuka lahan dengan cara dibakar" Babinsa menegaskan.


Dim 0904/Psr

Pjs Danramil 07/Muara Komam Hadiri Rapat Verifikasi Dan Sinkronisasi PPM Tahun 2024

  


Kodim 0904/Paser Korem 091/ASN Kodam VI/Mlw, Kecamatan Muara Komam. Bertempat di Gedung Pertemuan Kecamatan Muara Komam Kabupaten Paser Danramil 0904-07/Muara Komam Hadiri Rapat Verifikasi dan Sinkronisasi Program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) tahun anggaran 2024. Kamis (29/2/2024)


Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Camat Muara Komam Bapak Mustafa S,Sos, Danramil 0904-07/Muara Komam Letda Inf Marso Edi, Kapolsek Muara Komam Iptu Wahyudhi Isnanto, SH, Tim Manajer CSR PT. KIDECO Jaya Agung Bapak Suryanto, Staf PT. KIDECO Jaya Agung, Bapak Andi Bappedalitbang Tanah Grogot, serta seluruh Kades se Kecamatan Muara Komam.


"Terima kasih kepada para tamu undangan yang sudah memenuhi panggilan kami terkait peresetujuan CSR dari pihak PT. Kideco Jaya Agung" Ujar Bapak Mustafa, S.Sos.


Hari merupakan penentuan serta penetapan terkait sinkronisasi pengajuan CSR dari Desa-Desa SE Kecamatan Muara Komam kepada Pihak PT. Kideco Jaya Agung, beliau menambahkan.


"Saya harap seluruh Kades yang sudah mengajukan CSR untuk dicek kembali jangan sampai ada kesalahan sebelum disetujui oleh pihak PT Kideco" Letda Inf Marso Edi menambahkan.


Utamakan CSR tersebut diperuntukkan bagi pembangunan serta kesejahteraan warga seperti pembangunan jalan, fasilitas umum yang berhubungan dengan kebutuhan warga di Desa se Kecamatan Muara Komam, Danramil 07 menambahkan. 


Beliau juga menekankan bahwa CSR ini tidak semua Desa memperoleh namun kita hadirkan disini untuk terbentuknya keterbukaan baik dari pihak Kecamatan maupun pihak PT. Kideco.


Dim 0904/Psr

Itwasum Polri Laksanakan Pengawasan Operasi Mantap Brata 2023-2024 di Polresta Jayapura Kota

 



Polresta Jayapura Kota,- Bertempat di Aula Mapolresta Jayapura Kota, Tim Pengawasan Operasi (Was Ops) dari Itwasum Mabes Polri yang dipimpin oleh Kombes Pol Nanang Masbudi, S.I.K., M.Si., C.Fr.A melaksanakan pemeriksaan dan pengecekan terkait tata pelaksanaan, serta manajemen Operasi Mantap Brata 2023-2024 yang sedang dilaksanakan oleh Polresta Jayapra Kota, Kamis (29/2).


Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol Dr. Victor D. Mackbon, S.H., S.IK., M.H., M.Si didampingi Wakapolresta Jayapura Kota AKBP Deni Herdiana, S.E., S.H., M.M., M.H, Kabag Ops Polresta Jayapura Kota Kompol M. B. Y. Hanafi, S.H., S.I.K., M.H serta para Kasatgas maupun Kasubsatgas yang tergabung dalam Operasi Mantap Brata 2023-2024 Polresta Jayapura Kota.


Dalam wawancaranya Kombes Pol Nanang menerangkan bahwa kedatangannya bersama Tim adalah memastikan apakah pelaksanaan Operasi Mantap Brata di Jajaran Polresta Jayapura Kota ini baik dari segi tata pelaksanaan, manajemen maupun kontrolnya berjalan dengan baik atau tidak.


"Alhamdullilah dari hasil pengecekan Tim, semuanya berjalan dengan baik dan kami sangat apresiasi kinerja dari Polresta Jayapura Kota. Semoga output dari pelaksanaan Was Ops berdampak baik juga sehingga pesta demokrasi ini dapat berjalan dengan lancar," ucap Kombes Pol Nanang.


Kombes Pol Nanang juga menerangkan, ada lima paradigma baru yang dikembangkan dan diterapkan oleh Itwasum Polri dalam pelaksanaan pengawasan ke wilayah-wilayah.


"Yang pertama kami sebagai konsultan, yang kedua sebagai penjamin garansi, yang ketiga objektif dan transparan, yang keempat eksternal mempengaruhi internal dan yang terakhir internal mempengaruhi eksternal," jelasnya.


Kombes Pol Nanang Masbudi bersama Tim berharap pelaksanaan Pemilu 2024 yang telah memasuki proses perekapan suara diwilayah Papua dapat berjalan dengan aman dan damai serta tidak terjadi konflik akibat sengketa Pemilu.


"Saya rasa Polda Papua dan Polresta Jayapura Kota bisa menghandel semuanya itu dengan Satgas-satgas yang telah terbentuk dalam struktur Operasi Mantap Brata 2023-2024," pungkasnya.(*)


Penulis : Sesa

Kapolresta KBP Victor Mackbon Ajak Personel Semakin Pertajam Deteksi Selama Operasi Mantap Brata 2023-2024

  


Polresta Jayapura Kota,- Bertempat di Lapangan Apel Mapolresta saat berlangsungnya Upacara Pemberian Penghargaan dan Pemberian Tali Asih, Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol Dr. Victor D. Mackbon, S.H., S.IK., M.H., M.Si mengajak Personelnya semakin mempertajam informasi terkait situasi terkini proses penghitungan suara yang tengah berlangsung di Kota Jayapura, Kamis (29/2).


Hal ini disampaikan Kapolresta pasca dirinya hadir dalam Pembukaan Rapat Pleno tingkat Kota Jayapura, Rabu (28/2) di Hotel Grand Abe.


Dalam penyampaiannya Kapolresta mengatakan bahwa ini adalah tantangan tugas Polri yang baru, setelah selama beberapa hari Personel Polresta bertugas melaksanakan pengamanan Rapat Pleno tingkat Distrik.


"Rekan-rekan semakin pertajam lagi deteksi dini dan deteksi aksi tentang hal-hal apa yang akan terjadi dan jangan lengah," ucap KBP Victor Mackbon.


Kapolresta menambahakan, kekuatan Personel kita kuat, siap dan selalu ada namun jika ketajaman deteksi tidak ada semua kekuatan yang kita punya akan mubazir.


"Saya harap kita semua kedepannya memahami tugas dan fungsi kita, baik itu Personel yang masuk dalam Surat Perintah Operasi Mantap Brata 2023-2024 maupun tidak, karena situasi yang akan kita hadapi kedepan sangat situasional serta butuh perhatian khusus kita semua," pungkasnya.(*)


Penulis : Sesa

Kapolresta Berikan Tali Asih Kepada Personelnya Pasca Kebakaran Di Aspol Kloofkmap

  


Polresta Jayapura Kota,- Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol Dr. Victor D. Mackbon, S.H., S.IK., M.H., M.Si berikan tali asih kepada personel Polresta Jayapura Kota yang mengalami musibah kebakaran pada 25 Desember 2023 lalu di Asrama Polisi Kloofkmap.


Pemberian tali asih tersebut dilakukan usai Upacara Hari Kesadaran Nasional kepada 5 personel Polresta Jayapura Kota bertempat di Lapangan Apel Mapolresta Jayapura Kota, Kamis (29/02) pagi.


Pemberian Tali Asih oleh Kapolresta Jayapura Kota merupakan wujud kepedulian Kapolresta kepada personel Polresta Jayapura Kota yang mengalami musibah.


Kapolresta mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan Polresta yang mempunyai empati karena kita adalah keluarga besar Polresta Jayapura Kota.


"Tentunya rekan-rekan kita yang kena musibah kita harus prihatin dan bergandengan tangan untuk memberikan semangat dan sebagian kecil apa yang kita punya agar bisa menjadi berkat dan manfaat bagi rekan-rekan yang terkena musibah," ujarnya.


Kapolresta juga berharap melalui pemberian tali asih ini dapat meringankan rekan-rekan dan keluarga semua, saya harapkan kepada rekan-rekan dan keluarga yang terdampak musibah tetap semangat.(*)


Penulis : Edgard

Kapolresta Berikan Reward Kepada 9 Personel Polresta Yang Berprestasi

  


Polresta Jayapura Kota,- 9 Personel Polresta Jayapura Kota menerima penghargaan (reward) dari Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol Dr. Victor D. Mackbon, S.H., S.IK., M.H., M.Si yang diberikan saat Upacara Hari Kesadaran Nasional bertempat di Lapangan Apel Mapolresta Jayapura Kota, Kamis (29/02) pagi.


Pemberian penghargaan yang dituangkan dalam bentuk upacara tersebut diselenggarakan oleh Bag SDM Polresta Jayapura Kota berdasarkan Surat Keputusan Kapolresta Nomor : KEP / 7 / II / 2024 tanggal 28 Februari 2024 tentang Pemberian Penghargaan bagi Personel Polri di Lingkungan Polresta Jayapura Kota.


Dalam amanatnya, Kombes Pol Victor Mackbon menyampaikan, pemberian reward atau penghargaan bagi anggota yang berprestasi di lingkungan Polresta Jayapura Kota baik dalam bidang operasional maupun bidang pembinaanan.


"Saya ucapkan selamat kepada 9 Personel Polresta yang menerima reward jadikan penghargaan ini sebagai rasa ucap syukur rekan-rekan sekalian," ujarnya.


Kapolresta juga menyampaikan, dihadapan saya pasti ada anggota-anggota yang berprestasi lainnya, terus tingkatkan pelaksanaan tugas rekan-rekan lakukan terus inovasi dan kreasi dalam bertugas.


Dirinya juga berharap ganjaran berupa penghargaan kepada 9 personel ini bisa sebagai contoh kepada rekan-rekan yang lain.


"Saya harapkan terus mengembangkan diri pribadi masing-masing dalam pelaksanaan tugas banyak cara, peluang dan kesempatan yang kita lakukan

Bekerjalah dengan tulus dan ikhlas," pungkasnya Kapolresta.(*)


Penulis : Edgard

Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional, Kapolresta : Tanamkan Jiwa Tri Brata Dan Catur Prasetya Dalam Pelaksanaan Tugas

  


Polresta Jayapura Kota,- Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol Dr. Victor D. Mackbon, S.H., S.IK., M.H., M.Si memimpim langsung pelaksanaan Upacara Bulanan Dalam rangka Hari Kesadaran Nasional sebagai salah satu upaya untuk menggelorakan semangat pengabdian untuk memupuk disiplin sebagai anggota Polri, bertempat di Lapangan Apel Mapolresta, Kamis (29/02) pagi.


Rangkaian pelaksanaan upacara diawali dengan Pengibaran Bendera Merah Putih oleh personel yang ditunjuk, Pembacaan Teks Pancasila oleh Inspektur Upacara yang diikuti seluruh peserta Upacara, Pengucapan Tribrata, Catur Prasetya dan Panca Prasetya Korpri oleh personel Polresta yang ditugaskan.


Pelaksanaan Upacara Bendera tersebut diselenggarakan Bag SDM Polresta Jayapura Kota dan diikuti oleh seluruh Pejabat Utama, Para Kapolsek, Perwira dan Bintara serta ASN Polresta dan bertindak selaku Komandan Upacara yakni Kasat Binmas Polresta Jayapura Kota AKP Heru Prasmono.


Dalam amanatnya Kapolresta menyampaikan, tentunya pelaksanaan upacara ini untuk menanamkan kesadaran kita sebagai anggota polri bahwa kecintaan terhadap negara dan bangsa ini harus kita gelorakan.


"Oleh karena itu kita sebagai insan bhayangkara yang memberikan pelayanan kepada masyarakat kita harus menanamkan kepada pribadi diri kita bahwa kecintaan terhadap bangsa dan negara Republik Indonesia dalam upacara Kesadaran Nasional ini," ungkap Kapolresta.


Ditengah amanatnya Kapolresta juga menyampaikan kecintaan terhadap negara itu dituangkan dalam pengucapan Tri Brata dan Catur Prasetya yang tadi telah diucapkan.


"Tugas kami sebagai pimpinan di Polresta Jayapura Kota mengingatkan kembali kepada rekan-rekan bahwa pedoman kerja yang ada di Tri Brata dan Catur Prasetya jangan sampai dilupakan," ujarnya.


Dirinya juga menyampaikan mengapresiasi kinerja anggota Polresta Jayapura Kota dalam mengemban tugas pokok fungsi masing-masing atas kinerja, dedikasi dan integritasnya dalam pelaksanaan tugas sehari hari khususnya dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polresta Jayapura Kota yang tetap aman dan kondusif.(*)


Penulis : Edgard

Melalui Binter Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB Jalin Hubungan Dengan Masyarakat Pedalaman Papua Selatan


Boven Digoel~Satgas Pamtas Statis RI-PNG Yonif 111/KB yang bertugas diwilayah Perbatasan Papua Selatan melaksanakan Binter dalam rangka mendukung tugas pokok, membantu pemerintah daerah dalam sama sama menjaga Stabilitas keamanan, Kamis (29/02/2024)


Anggota Pos Mindiptana melaksanakan anjangsana dan Silaturrahmi dikampung Mindiptana Distrik Mindiptana Kab.Boven Digoel Papua Selatan dalam rangka mengajak masyarakat untuk sama sama menjaga stabilitas diwilayah Perbatasan Papua Selatan,


Dansatgas Letnan Kolonel Inf.Agus Satrio Wibowo S.I.P, Mengungkapkan", Anggota Satgas yang bertugas di Pos Jajaran harus bisa merangkul dan mengajak masyarakat untuk sama - sama menjaga Stabilitas Keamanan, dan anggota juga harus mengetahui permasalahan dan kesulitan masyarakat sekitar pos, bantu kesulitan masyarakat agar masyarakat merasakan kehadiran Satgas ditengah mereka", Ujar Dansatgas,


Melalui Silaturrahmi dan Anjangsana terjalin komunikasi yang baik antara anggota Satgas dengan masyarakat sehingga segala sesuatu permasalahan yang terjadi dilingkungan masyarakat dapat dibantu dalam penyelesaianya,


Semoga dengan kegiatan ini dapat menumbuhkan hubungan emosional yang baik antara Satgas dengan masyarakat dalam sama- sama membangun dan menjaga Stabilitas keamanan diwilayah Perbatasan Papua Selatan. (*)

Satgas TMMD Reguler Ke-119 Kodim Bulungan Bekali Bela Negara Siswa Siswi SMP 1 Satap

  



Tanjung Selor - Selain melaksanakan kegiatan Fisik berupa pembangunan insfrastruktur, TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke - 119 Kodim 0903/Bulungan juga melaksanakan kegiatan non-fisik salah satunya penyuluhan Bela Negara kepada Siswa siswi SMP 1 Satap.


Dansatgas TMMD Reguler Ke -119 Kodim 0903/Bul melalui Perwira Koordinator Satgas TMMD Kapten Inf Pardi mengatakan kegiatan ini merupakan sasaran non-fisik yang bersinergi dengan Polri dan instansi pemerintahan dalam memberikan penyuluhan-penyuluhan kepada seluruh lapisan masyarakat, terutama anak-anak penerus bangsa.


"Ya, kami yang akan datang memberikan penyuluhan secara berkeliling ke masyarakat dan sekolah di Kampung Baratan. Kali ini kami memberikan penyuluhan dengan materi Bela Negara," ucapnya, Kamis(29/02/2024).


Pembekalan Bela Negara ditujukan untuk membangun generasi penerus bangsa yang berkarakter dan memiliki jiwa nasionalisme, sehingga akan dapat mewujudkan generasi muda yang selalu siap menghadapi tantangan di masa depan, khususnya di tengah kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi. 


Hadir dalam acara tersebut Kapten Inf Pardi Koordinator TMMD ke-119 Kodim Bulungan, narasumer Bela Negara Kapten Inf Bambang, Serka Yuandi dari Korem 092/Mrl.


Sebelumnya hari Senin (26/02) juga dilaksanakan di SMP 1 Satap juga dengan materi Wawasan Kebangsaan, dan sesuai rencana akan bergiliran keliling kampung berikan penyuluhan kepada masyarakat Kampung Baratan.

Anggota Kodim 0901/Malinau Laksanakan Pengamanan Turnamen Futsal Dandim Cup Tahun 2024.

  


MALINAU Kalimantan Utara.

Anggota Kodim 0910/Malinau melaksanakan pengamanan Turnamen Futsal Dandim Cup tahun 2024 bertempat di Stadion Utama Malinau Jl. Pusat Pemerintahan, Desa Malinau Hulu, Kecamatan Malinau kota, Kabupaten Malinau, Kamis (29/02/2024).


Pasi Ops Kodim 0910/Malinau Kapten Inf Mashuri A Bakari mengatakan, Pengamanan tersebut di lakukan secara humanis dan sifatnya preventif, Serta mengingatkan kepada seluruh pemain, agar menjunjung tinggi sportifitas pertandingan Futsal tersebut,”


Anggota Kodim juga mengajak pendukung setiap tim, agar mematuhi peraturan dari panitia sehingga pertandingan berjalan aman dan lancar.


“Mari kita junjung tinggi sportifitas olah raga dan menjaga kearifan lokal sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan. Bertandinglahlah secara profesional, dan terima hasil akhir dengan lapang dada,” ujar Kapten Inf Mashuri.(Pendim 0910).

Babinsa Koramil 0910-10/Long Nawang lakukan monitoring ketersediaan pangan khususnya beras di Wilayah Apau Kayan

  


Babinsa Koramil 0910-10/Lnw, Serka Bibo Gutomo A.Md, Kep, Kopka Yosafat dan Kopda Viktor melaksanakan kegiatan monitoring ketersediaan pangan dan harga beras di wilayah Apau Kayan, untuk mengantisipasi kelangkaan.


Ketersediaan pangan di wilayah Koramil 0910-10/Lnw  khususnya beras masih aman, Warga masyarakat saat ini juga dalam masa panen, sehingga stok untuk beberapa waktu kedepan  sudah dipersiapkan bahkan sebagian besar petani masih menyimpan padi sisa panen tahun sebelumnya. 

Harga beras baru di Long Nawang Rp. 16.000 /kilo sedangkan beras gunung biasa Rp. 15.000/Kilo, begitu juga harga di Long Ampung Kec. Kayan Selatan dan di Mahak Baru Kec. Sungai Boh. 

 

Tokoh Masyarakat  desa Mahak Baru, Bapak Joshua yang juga memiliki Penggilingan padi mengatakan, pagi sore selalu ramai orang menggiling padi ditempat usahanya, baik untuk konsumsi sendiri maupun untuk dijual.

28/02/24

Satgas TMMD Anjangsana Jalin Keakraban dengan Warga

 


Tanjung Selor - Momentum pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-119 Kodim 0903/Bul tahun 2024 di Desa Gunung Seriang, Kec. Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan, merupakan kesempatan berharga yang dapat dipergunakan anggota Satgas TMMD. 


Sertu Fahrul yang merupakan salah satu anggota Tim Satgas TMMD memanfaatkan moment untuk menjalin keakraban bersama warga guna berkomunikasi sosial dan bersilaturahim, Rabu (28/02/2024)


Nampak Sertu Fahrul sambil bercerita bersama warga, berkesempatan untuk berkomunikasi sosial walaupun sekedar bercanda gurau. Namun terkadang juga berbicara serius dengan warga. 


"Saking akrabnya dengan pemilik rumah, terkadang saya bikin kopi sendiri tanpa harus dibuatkan oleh pemilik rumah," terang Fahrul. 


Acara duduk bersama ini kata Sertu Fahrul, memanfaatkan waktu istirahat, untuk komunikasi sosial (komsos) dengan warga. "Waktu sesempit apapun, jika memungkinkan komsos, ya kami laksanakan, meski diwaktu istirahat," katanya.


Ia juga berharap, TMMD ini, dapat memberikan dampak positif bagi warga. Tidak hanya kesejahteraan, tetapi juga kemakmuran warga kampung baratan. 


"Pelaksanaan TMMD harus terus didukung seluruh warga kampung baratan, karena pengerjaan ini dimungkinkan akan membawa perubahan dan kesejahteraan kemakmuran bagi warga Kampung Baratan," pungkasnya.

Berikan Semangat Anggota, Dansatgas TMMD 119 Kodim 0903/Bul Tinjau Langsung Pengerjaan

  



Tanjung Selor - Proses pembangunan jalan dalam program terpadu kegiatan TMMD ke 119 sudah mencapai  target 30 persen. Pembuatan jalan ini menuntut kefokusan anggota Satgas, mengingat medan yang dilalui begitu sulit untuk dilewati.


Dandim 0903/Bul Letkol Inf Prasetyo Ari Wibowo, S.Sos., M.I.Pol. meninjau kegiatan pembangunan jalan baru usaha Tani yang bertempat di Kampung Baratan Deda Gunung Seriang Kec. Tanjung Selor Kab. Bulungan, Rabu (28/02/2024).


"Saya meninjau langsung perkembangan pembangunan pengerjaan jalan sepanjang 1,8 KM dan lebar 8 M ini dan sekarang proyeksinya sudah mencapai 30 persen," katanya.


Dansatgas terus memberi semangat kepada anggotanya, untuk mencapai target dengan hasil yang terbaik, serta terus berbuat yang terbaik untuk masyarakat dengan hasil karya melalui TMMD.


"Semoga masyarakat nyaman dengan hasil kita ini. Mari bekerja dengan iklas dan saling mendukung agar hasil kerjanya maksimal," pungkasnya.

Warga Baratan Terima Penyuluhan Peternakan dari Satgas TMMD Kodim Bulungan

  


Satuan Penugasan (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-119 Kodim 0903/Bul menggelar Penyuluhan Peternakan yang bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bulungan dan Instansi terkait dengan tujuan meningkatkan swasembada pangan daerah setempat melalui Budidaya ternak Kambing dan Babi yang dilaksanakan di Kampung Baratan Desa Gunung Seriang, Kec. Tanjung Selor, Kab. Bulungan, Rabu (28/02/2024).


Dalam kesempatan ini 0903/Bul Letkol Inf Prasetyo Ari Wibowo, S.Sos., M.I.Pol. melalui Pasiter Kodim 0903/Bulungan Mayor Inf Pardi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan rangkaian dari kegiatan TMMD Ke-119, yang mana hal ini bertujuan untuk meningkatkan potensi dan kemampuan masyarakat dalam bidang peternakan.


Lanjutnya, saat ini pemerintah daerah melalui instansi terkait telah menyelenggarakan beberapa program, guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Sehingga semua masyarakat bisa mengajuan bantuan, lewat kelompok tani sesuai prosesdur yang ada, agar mendapatkan beberapa manfaat dari program tersebut.


“Dalam kegiatan tersebut juga dibuka sesi tanya jawab untuk mengetahui hal-hal apa saja yang menjadi kendala bagi masyarakat Kampung Baratan dalam meningkatkan produksi hewan ternak mereka, sehingga dengan adanya kegiatan penyuluhan ini dapat memberikan solusi dan upaya-upaya strategis dalam meningkatkan hasil yang akan dicapai,” jelasnya.


Pejabat sementara ( PJ ) Desa Gunung Seriang, bapak Wahab menyampaikan rasa terima kasih kepada pihak Kodim 0903/Bulungan yang dalam kegiatan TMMD ini memberikan penyuluhan kepada warga masyarakat Kampung Baratan Desa Gunung Seriang.


“Semoga dengan adanya kegiatan penyuluhan ini akan semakin meningkatkan gairah warga untuk memberdayakan sektor peternakan, sehingga kualitas kesejahteraan masyarakat dapat meningkat,” tuturnya.

Pasi Pers Kodim 0904/Paser Hadiri Upacara Bulan K3 Tahun 2024

  


Kodim 0904/Paser Korem 091/ASN Kodam VI/Mlw, Kecamatan Tanah Grogot. Bertempat di Halaman Kantor Bupati Paser Jl. Noto Sunardi Kelurahan Tanah Grogot Kecamatan Tanah Grogot telah dilaksanakan Upacara memperingati Bulan Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (K3) tahun 2024. Rabu (28/2/2024)


Upacar ini dipimpin langsung oleh Kadisnakertrans Paser Ir. Madju P, Manungsong, Kabag SDM Polres Paser Kompol Bambang, Pasi Pers Kodim 0904/Paser Letda Inf M. Jafar, para tamu undangan serta ratusan pekerja di Perusahaan yang berada di Kabupaten Paser.


Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional merupakan peringatan tahunan yang bertujuan untuk mendorong semua pihak untuk berpartisipasi membudayakan keselamatan kerja di Indonesia. Selian itu, peringatan ini juga menjadi sarana untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan norma K3 untuk mendorong gerakan nasional dalam keselamatan dan kesehatan kerja.


Bulan K3 di Kabupaten Paser ini mengambil tema "Budayakan K3 Sehat Dan Selamat Dalam Bekerja Tenaga Keberlangsungan Usaha".


“Oleh karena itu, peringatan bulan K3 juga menjadi momen yang penting untuk menjaga konsistensi penerapan aspek K3 pada operasional perusahaan, ” ujar Kadisnakertrans Kabupaten Paser.


“Rangkaian peringatan bulan K3 2024 ini diharapkan menjadi langkah pasti untuk kita terus konsisten sehingga tercapainya zero accident di lingkungan kerja seluruh perusahaan secara berkelanjutan,” Kadisnakertrans menambahkan.


Pada Upacara Peringatan Bulan K3 ini juga dilakukan Penandatanganan Komitmen antara Pemerintah Kabupaten Paser dengan perwakilan Perusahaan di Kabupaten Paser. 


Disamping itu pemberian penghargaan bagi beberapa Perusahaan maupun bagi perorangan yang telah menciptakan K3 dengan sehat dan selamat selama tahun 2023 kemarin.


"Tetap pertahankan serta tingkatkan terkait komitment kita dalam melaksanakan K3 Diwilayah kerja masing-masing" ujar Kadisnakertrans Paser.


Kadisnakertrans Paser juga menyampaikan bahwa butuh keterlibatan Perusahaan di wilayah Kabupaten Paser untuk membantu masyarakat maupun mendukung Instansi lain dalam menanggulangi Bencana Alam disekitar. Disamping alat dan perlengkapan yang bagus serta lengkap SDM milik perusahaan juga sudah terakreditasi baik.


“Bencana merupakan kondisi yang tidak diharapkan. Namun, melalui kegiatan ini kita melakukan upaya-upaya mitigasi. Dan apabila bencana terjadi, kita harus siap mengambil langkah-langkah yang perlu dilakukan,” tutup Kadisnakertrans. 


Dim 0904/Psr

Aksi Donor Darah Digelar Ibu - Ibu Jelang HUT Persit Ke - 78.

  


Tarakan - Kegiatan Donor Darah dilakukan oleh Persit KCK Cab XIX Dim 0907 bersama Persit KCK Ranting II Yonif 613/Rja menjelang HUT Persit Ke - 78,di Aula Yonif 613/Rja,Rabu (28/02/2024).


Kegiatan tersebut diawasi langsung Komandan Kodim 0907/Trk Letkol Kav Jhon B.C Simarmata didampingi Ketua Persit KCK Cab XIX Ny.Chyristi Jhon B.C Simarmata yang diikuti,Prajurit Kodim 0907/Trk,Yonif 613/Rja,Ibu - Ibu Persit KCK Cab XIX Dim 0907 Serta Ibu - Ibu Persit KCK Ranting II Yonif 613/Rja.


Dalam kesempatn tersebut Ketua Persit KCK Cab XIX Dim 0907/Trk Ny.Chyristi Jhon B.C

Simarmata mengatakan selain dalam rangka menyambut HUT Persit Ke - 78, Kegiatan donor darah ini juga sebagai sarana silaturahmi Dan yang tidak kalah penting adalah sebagai rasa syukur karena kita diberikan kesehatan,Ucapnya.


Sementara itu Komandan Kodim 0907/Trk Letkol Kav Jhon B.C Simarmata menambahkan, Seperti diketahui mendonorkan darah juga bisa meminimalkan resiko kanker, stroke, dan serangan jantung. Menariknya lagi, manfaat donor darah juga bisa membuat kadar zat besi dalam darah jadi stabil, "Setetes darah sangat berarti bagi mereka yang membutuhkannya,tuturnya.


Jadi dimomen HUT Persit Ke - 78 ini,Lanjutnya kami (TNI) bersama Persit memberikan sumbangsih sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat  untuk membantu kepada sesama yang membutuhkan pertolongan,sekaligus memberikan solusi kesulitan masyarakat terhadap ketersediaan darah bagi yang membutuhkan,Jelasnya.

Kodim 0910/Malinau Ikut Amankan Rapat Pleno KPU Kabupaten

 



MALINAU Kalimantan Utara, -

Kodim 0910/Malinau turut mendukung pengamanan Rapat Pleno rekapitulasi penghitungan suara tingkat KPU Kabupaten bersama pihak Kepolisian. Berlangsung Gedung Organisasi Wanita (GOW) di Jl. Pusat Pemerintah, Desa Malinau Hulu, Kecamatan Malinau Kota, Kabupaten Malinau, Selasa (28/02/2024).


Pasi Ops Kodim 0910/Malinau Kapten Inf Mashuri A Bakari mengatakan, personil yang di turunkan dalam kegiatan pengamanan sebanyak 10 orang dan rencananya akan melaksanakan pengamanan selama 3 hari. 


"Kami dari Kodim 0910/Malinau  sifatnya mendukung pengamanan yang di lakukan oleh teman-teman kepolisian di tempat rapat pleno berlangsung. Itu untuk mengantisipasi hal-hal yg tidak diinginkan," kata Kapten Inf Mashuri.


Rapat pleno ini merupakan tindak lanjut dari rapat pleno tingkat PPK yang rampung di 15 Kecamatan pada tanggal 25 Februari lalu.(Pendim 0910).

Kodim 0910/Malinau Gelar Tournamen Futsal Tingkat SD Dandim Cup Tahun 2024.

  


MALINAU Kalimantan Utara,-

Kodim 0910/Malinau turut serta membina cabang olahraga Futsal. Dengan menyelenggarakan Tournamen Futsal Dandim cup  tingkat Sekolah Dasar Tahun 2024.


Tournament tersebut di ikuti oleh 18  team yang berasal dari sekolah dasar di Kabupaten Malinau untuk memperebutkan Piala Dandim 0910/Malinau dengan hadiah uang pembinaan.


Dalam sambutannya Komandan Kodim 0910/Malinau Letkol Inf Alisun S. Sos.,M.Han saat pembukaan turnamen tersebut di Stadion Utama Malinau Jl. Pusat Pemerintahan, Desa Malinau Hulu, Kecamatan Malinau Kota, Kabupaten Malinau, Selasa Sore (27/02/2024) menyampaikan bahwa Tournamen ini diselengarakan untuk ajang pencarian bibit bibit usia dini sekaligus sebagai ajang silaturahmi serta lebih mempererat hubungan antara Kodim 0910/Malinau dengan masyarakat.


Generasi muda sangat perlu dipersiapkan sejak usia dini Karena dalam permainan futsal dituntut banyak bergerak, berlari dengan kecepatan, maka dibutuhkan fisik yang bugar, karena tanpa fisik yang baik sangat sulit seorang pemain futsal menjalani pertandingan dengan tempo tinggi.


Dengan adanya turnamen futsal tersebut, Letkol Inf Alisun berharap akan muncul generasi muda yang berprestasi, dikarenakan di zaman globalisasi ini banyak tantangan yang dihadapi anak muda.


“Kami juga mencari bibit-bibit baru, supaya kita tahu di era globalisasi ini banyaknya narkoba dan lain-lain, mari kita mengisi waktu dengan kegiatan positif dan menyehatkan seperti pertandingan futsal ini,” Tambahnya. 


Mengakhiri sambutannya Orang nomor satu di Kodim 0910/Malinau tersebut berpesan kepada para pemain, agar dalam pertandingan selalu menjaga sportivitas dalam bermain, serta tetap berjiwa ksatria yaitu mengakui kekalahan dan kemenangan lawan bermain.

 (Pendim 0910)

27/02/24

Tingkatkan Jiwa Nasionalisme, Satgas Yonif 623 Berikan Wawasan Kebangsaan Pada Siswa SMP


Maybrat - Pos Suswa Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 623/BWU memberikan pembekalan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) Indonesia kepada siswa-siswi SMPN 1 Mare Distrik Maybrat, Merauke, Papua Barat Daya, Senin kemarin (26/02/2024).


Pemberian pembekalan wawasan kebangsaan ini bertujuan untuk meningkatkan jiwa nasionalisme kepada generasi penerus bangsa yang berada di Papua, seperti sejarah tentang berdirinya negara Republik Indonesia dan mengajarkan toleransi antar umat beragama.


Kepala Sekolah SMPN 1 Mare menyampaikan, “Terimakasih kepada bapak-bapak TNI dari Satgas Yonif 623/BWU yang telah memberikan materi wawasan kebangsaan kepada para siswa-siswi kami, semoga kedepan akan menjadikan pelajar kami semakin memiliki rasa nasionalisme yang tinggi,” tuturnya.


Sementara itu Sertu Dian Juliansyah sebagai pengajar mengatakan, “Pemberian wawasan kebangsaan adalah salah satu kontribusi kita kepada generasi muda di wilayah Papua, ini bertujuan untuk meningkatkan rasa cinta tanah air kepada para generasi muda penerus bangsa dimasa yang akan datang,” tegasnya.


Lebih lanjut Sertu Dian Juliansyah menjelaskan wawasan kebangsaan mengajarkan kepada kita semua tentang cara pandang kita kepada diri dan lingkungan dalam kehidupan berabangsa dan bernegara.  Wawasan kebangsaan ini juga mengajarkan kita untuk mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa.


“Kegiatan pemberian materi wawasan kebangsaan di sekolah sebagai bentuk membangun karakter cinta tanah air kepada generasi muda di Papua demi kokohnya persatuan dan kesatuan bangsa,” tandas Sertu Dian Juliansyah. (Yonif 623/BWU)

Usai Pemungutan Suara Pemilu 2024, Polsek Muara Tami Ajak Masyarakat Tetap Jaga Kondusifitas Kamtibmas

  


Polresta Jayapura Kota,- Usai Pemungutan Suara Pemilihan Umum 2024 Polsek Muara Tami ajak warga untuk bersama menjaga kondusifitas kamtibmas di wilayah Muara Tami.


Kegiatan yang dituangkan dalam program Para-Para Numbay tersebut dilaksanakan oleh Kanit Binmas Polsek Muara Tami Ipda Yanto Rumbruren bersama dengan para supir truck bertempat di Kampung Holtekamp Distrik Muara Tami, Selasa (27/02) siang.


Kapolsek Muara Tami AKP T.B. Silitonga ketika dikonfirmasi mengatakan, kegitana sambang usai Pemilu 2024 itu dilakukan guna menjaga keamanan dan kondusifitas di wilayah hukum polresta jayapura kota terkhusus Distrik Muara Tami pasca Pemilu 2024.


Saat berinteraksi dengan warga, Kanit Binmas memberikan himbauan dan menyampaikan pesan-pesan tentang pentingnya menjaga kedamaian serta ketertiban pasca Pemilu 2024.


"Pada saat sekarang ini proses pleno ditingkat Kecamatan sedang berlangsung, selama pleno saya harapkan masyarakat untuk tidak membuat situasi diwilayah kita menjadi gaduh, kita ciptakan situasi yang aman dan kondusif," ujar Kapolsek.


Lebih lanjut Kapolsek mengatakan, Kanit Binmas berharap kepada masyarakat dapat bekerja sama dengan Aparat Kepolisian untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Polsek Muara Tami serta meminta warga binaan melapor apabila ada informasi yang mengganggu keamanan dan ketertiban segera hubungi layanan Kepolisian Call Center Polsek Muara Tami 081247360339.


"Kehadiran kami pihak kepolisian  ditengah-tengah masyarakat sangat penting untuk membangun kepercayaan dan kerjasama antara polisi dan warga dalam menjaga keamanan dan ketertiban bersama," pungkasnya.


Penulis : Edgard

Kurang dari 24 Jam, Pelaku Penikaman di Entrop Berhasil Diciduk Tim Gabungan

  


Polresta Jayapura Kota,- Usai melakukan penikaman terhadap korban bernama Swardi (17) pada Minggu (25/2) dini hari diseputaran Entrop Distrik Jayapura Selatan, pelaku berinisial SL (37) langsung kabur melarikan diri.


Kurang dari 24 jam, tim gabungan Opsnal Polsek Jayapura Selatan, Jatanras Polda Papua dan Polres Keerom berhasil membekuk pelaku di tempat persembunyiannya di Kabupaten Keerom, Senin (25/2) malam.


Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol Dr. Victor D. Mackbon, S.H., S.IK., M.H., M.Si melalui Kapolsek Jayapura Selatan AKP Frets Lamahan, S.H saat dikonfirmasi membenarkan penangkapan pelaku tersebut.


Kapolsek menerangkan, usai kejadian korban yang sempat dievakuasi ke rumah sakit tersebut nyawanya tidak dapat tertolong, sementara pelaku langsung kabur menghilang dari TKP.


"Jadi, langsung kami bentuk tim untuk lakukan penyelidikan terkait keberadaan pelaku, dengan dibantu Jatanras Polda Papua kami berhasil mengetahui posisi pelaku berada di rumah rekannya di Arso Kampung Bibiosi," ungkap Kapolsek.


Lebih lanjut dikatakannya, pihaknya langsung membangun komunikasi dengan Polres Keerom dan menuju ke lokasi keberadaan pelaku SL. "Alhasil pelaku SL berhasil diciduk oleh tim gabungan termasuk timsus dari Polres Keerom," tambahnya.


Kini pelaku telah mendekam dibalik jeruji besi Mapolsek Jayapura Selatan, sementara penanganan kasusnya sedang didalami oleh Penyidik Unit Reskrim Polsek Jayapura Selatan.


"Korban telah dimakamkan, pelaku telah diamankan, kini tinggal kami lakukan langkah-langkah Kepolisian berupa penyelidikan dan penyidikan untuk melengkapi berkas perkaranya," pungkas Kapolsek AKP Frets Lamahan, S.H.


Kejadian penikaman terhadap korban bernama Swardi terjadi di sekitar Lapangan Los Pasar Entrop Distrik Jayapura Selatan, dimana saat itu terjadi cek-cok antara pelaku dan korban lantaran korban hendak melerai perdebatan pelaku dengan rekannya yang lain di lokasi kejadian pada Minggu (25/2) dini hari sekitar Pukul 02.30 WIT.(*)


Penulis : Subhan

Polres Kediri Ungkap Misteri Meninggalnya Wanita di Kamar Mandi, Terduga Pelaku Diamankan


KEDIRI - Tim Resmob Satreskrim Polres Kediri berhasil mengungkap misteri penyebab meninggalnya seorang perempuan berinisial DR (19) Jalan Rinjani Kelurahan/Kecamatan Pare Kabupaten Kediri. 


Setelah dilakukan serangkaian penyelidikan, al hasil, pelaku penyebab meninggalnya DR (19) dapat ditangkap oleh Unit Resmob Satreskrim Polres Kediri kurang dari 24 jam pada Minggu (25/2/2024).


Hingga saat ini terduga pelaku pembunuhan perempuan yang ditemukan terdapat luka di bagian ditubuhnya itu masih dalam penyidikan oleh Satreskrim Polres Kediri.


Kapolres Kediri AKBP Bimo Ariyanto S.I.K melalui Kasat Reskrim Polres Kediri AKP Fauzy Pratama mengatakan pihaknya sudah mengamankan  NS (29) asal Jawa Tengah yang berdomisili di Pare Kediri.


"Terduga pelaku sudah tertangkap," kata AKP Fauzy, Senin (26/2/2024). 


Saat ini NS telah dibawa ke Mapolres Kediri untuk menjalani proses penyidikan lebih lanjut. 


"Masih dimintai keterangan, untuk terkait motif melakukan pembunuhan itu, "terangnya.


Sebelumnya, korban DR (19) ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa dengan tubuh mengalami luka-luka, Sabtu (24/2/2024) malam di depan kamar mandi rumah milik Handi Susanto Jalan Letjen Sutoyo Kelurahan/Kecamatan Pare Kabupaten Kediri.


Informasi diterima pihak kepolisian, Iwan Susanto (49) beserta istrinya pulang dari jualan nasi goreng menuju ke rumahnya sekitar pukul 22.15 WIB. 


Ketika sampai di rumah, Iwan Susanto menuju ke kamar mandi dan tiba-tiba melihat DR berada di depan kamar mandi dalam keadaan tengkurap dan meninggal dunia. (*)

Istirahat Siang, Satgas TMMD Ke 119 Makan Siang Bersama

  


Tanjung Selor - Istirahat siang setelah melaksanakan kegiatan pengerjaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-119 Kodim 0903/Bulungan, Anggota Satgas menikmati makan siang bersama dipinggir sungai Kampung Baratan Desa Gunung Seriang Kec Tanjung Selor Kab Bulungan, Selasa (27/02/2024).


Kegiatan makan siang bersama ini rutin dilakukan oleh anggota Satgas TMMD guna mempererat jalinan silaturhami dan kekompakan sesama rekan anggota walaupun beda instansi tetapi tetap solid,” terang Dan Satgas TMMD ke-119 Kodim 0903/Bul Kapten Inf Ngang


Terlihat sangat gembira dengan kegiatan makan siang bersama anggota Satgas TMMD ini. Kegiatan makan siang seperti inilah yang akan membuat kekompakan antara anggota Satgas TMMD akan semakin erat, ”imbuhnya


Lebih lanjut Kapten Inf Ngang berharap anggota satgas TMMD Ke 119 dapat lebih bersemangat utuk menyelesaikan pekerjaan sasaran TMMD agar lebih cepat selesai dan dapat membawa manfaat yang baik untuk masyarakat,” pungkasnya.

Beri Kenyamanan Beribadah, Satgas TMMD Kodim 0903/Bulungan Cat Gereja

  



Tanjung Selor – Pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) hingga saat ini dirasakan sangat membantu masyarakat. Salah satunya, pengecatan Gereja GKII yang terletak di Kampung Baratan Desa Gunung Seriang, Selasa (27/02/2024).


Turut hadir meninjau langsung Dandim 0903/Bul Letkol Inf Prasetyo Ari Wibowo, S.Sos., M.I.Pol. di dampingi Kapten Inf Ngang sebagai Dan SSK Satgas TMMD.


Aksi pengecatan gereja tersebut dipimpin langsung oleh Kopka Suwardi salah satu anggota satgas TMMD ke 119 Kodim 0903/ Bulungan bersama anggota dari Kompi B Yonif 613 RJA, Pos Angkatan Laut Bulungan, Pos Angkatan Udara Bulungan, dan dari Polresta Bulungan bahu-membahu mengecet gereja mulai dari dalam hingga bagian luar bangunan.


Kopka Suwardi menyampaikan bahwa pengecatan gereja ini dilakukan dengan tujuan untuk memelihara kebersihan dan kerapian walapun terlihat bangunannya sudah lama akan tetapi kalau sudah dicat terlihat indah dan rapi di pandang oleh masyarakat.


"Selain itu juga karya bhakti pengecatan gereja ini juga menjalin keharmonisan dengan masyarakat dan juga sebagai wujud kepedulian TNI terhadap sarana ibadah agar terciptanya lingkungan yang bersih dan sehat," sambungnya.


"Memberikan manfaat bagi para Jemaat Gereja dan warga sehingga dapat menumbuhkan rasa solidaritas antar sesama umat gereja dan masyarakat sekitarnya," pungkasnya.

Babinsa Kelurahan Karang Anyar Pantai Aktif Awasi Tumbuh Kembang Anak Di Wilayah Binaan.

  




Tarakan - Babinsa memiliki peran penting dalam mendukung masyarakat setempat. Salah satu peran utama mereka adalah sebagai pendamping puskesmas/Posyandu dalam upaya pencegahan stunting.


Seperti yang dilakukan babinsa Koramil 0907/03 Tarbar Serma Suparman dalam melaksanakan pendampingan Posyandu dalam Pengecekan Kesehatan Mencegah Stunting bertempat diwilayah Kelurahan Karang Anyar Pantai,Kec.Tarakan Barat,Selasa(27/02/2024).


Babinsa memiliki peran penting dalam mendukung masyarakat setempat. Salah satu peran utama mereka adalah sebagai pendamping puskesmas/Posyandu dalam upaya pencegahan stunting.


Serma Suparman mengatakan,bahwa hadirnya Babinsa merupakan sebagai penghubung antara Puskesmas dan masyarakat setempat."selain memberikan edukasi tentang pentingnya gizi seimbang, pola makan yang baik, dan perawatan kesehatan anak-anak kepada para orangtua,

Kami juga membantu mengorganisir dan mendukung kegiatan pengecekan kesehatan rutin di desa mereka. Ini termasuk pemeriksaan tinggi badan, berat badan, dan status gizi anak-anak. Hasil dari pengecekan ini menjadi acuan untuk tindakan lebih lanjut",ucapnya.


Sementara itu,Dandim 0907/Trk Letkol Kav Jhon B.C Simarmata mengatakan,Kerjasama erat antara Babinsa dan Puskesmas merupakan elemen kunci dalam upaya mencegah stunting. Babinsa membantu masyarakat untuk memahami pentingnya pemantauan kesehatan anak-anak dan perawatan yang tepat. Mereka juga berperan dalam mengatasi hambatan-hambatan yang mungkin muncul, seperti akses terbatas ke fasilitas kesehatan.


"Puskesmas, di sisi lain, menyediakan sumber daya medis dan tenaga ahli untuk melakukan pengecekan kesehatan yang akurat dan memberikan perawatan yang diperlukan. Melalui kerjasama ini, stunting dapat dideteksi lebih awal, dan intervensi yang tepat dapat diberikan untuk membantu anak-anak tumbuh dengan sehat",jelasnya.


Ia menambahkan,Peran Babinsa dalam pendampingan Puskesmas mencegah stunting adalah contoh nyata dari kolaborasi yang efektif antara militer dan sektor kesehatan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Dengan upaya bersama ini, diharapkan bahwa stunting dapat dicegah, anak-anak dapat tumbuh dengan baik, dan masa depan generasi penerus bangsa dapat lebih cerah,Pungkasnya.

Satgas Pangan Cek Stok & Harga Sembako Di Pasar Kreneng

 


Bali-Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan S.I.K., M.H., memyampaikan hari ini Satgas pangan gabungan ketersediaan dan harga sembako di pasar kreneng Denpasar, selasa 27/2/2024.


Pengecekan Satgas pangan yang terdiri dari Polri, Dinas Perdagangan dan pertanian dan Bulog Provinsi Bali tersebut bertujuan untuk pengawasan ketersediaan dan kestabilan harga sembako di masyarakat.


Pengawasan juga di laksanakan pada tingkat retail dan ditrubutor pangan yang ada di Bali, jangan sampai stok tidak mencukupi dan jaga-jaga dari oknum yang memanfaatkan situasi hingga mengakibatkan kenaikan harga di pasaran dan itu sangat merugikan masyarakat.


Untuk pendampingan Satgas juga melakukan operasi pasar murah sembako di pasar kreneng, guna mengimbangi jika ada kenaikan harga sembako di pasaran.


Kami juga terus melakukan koordinasi dengan istansi terkait untuk deterksi dan antisipasi lebih awal jika ada kenaikan harga sembako di pasaran.


Dari hasil pengecekan stok dan harga Sembako di pasar kreneng, Satgas pangan menyatakan hingga akhir pebruari stok sembako mencukupi dan harga juga masih normal di pasaran.

Kami berharap masyarakat tetap tenang dan tidak panik terkait informasi keterbatasan stok hingga kenaikan harga sembako, karena itu informasi hoaks.  tutup KBP Jansen (*)

Babinsa Koramil 0910-07/Mentarang Hadiri Kegiatan Rapat Paripurna Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Lidung Kemenci.

  


MALINAU Kalimantan Utara,-

Babinsa Koramil 0910-07/Mentarang Koptu Jesly Hadiri rapat paripurna BPD masa sidang I laporan tanggapan Badan Permusyawaratan Desa terhadap Laporan Keterangan Penyelenggaraan Pemerintahan Desa (LKPPDES) Desa Lidung Kemenci, bertempat di Aula Gedung Bumdes Acang Batun, Desa Lidung Kemenci, Kecamatan Mentarang, Kabupaten Malinau, Senin (26/02/2024).



Ada pun rincian kegiatan tersebut diawali dengan Doa dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya,  Sambutan Ketua BPD Desa Lidung Kemenci, penyampaian LKPPDES dan penyerahan LKPPDES.



Dalam sambutan Ketua BPD mengatakan pelaksanaan laporan LKPPDES ini sangat penting sebagai bentuk pertanggung jawaban laporan penyelenggaraan pemerintahan desa diakhir masa jabatan dan mengenai penyelenggaraan tugas-tugas kedepan.



Turut hadir dalam rapat tersebut Camat Mentarang, Sekertaris Kecamatan Mentarang berserta anggota, Kades Desa Lidung Kemenci, Ketua BPD beserta Anggota, Ketua PKK beserta Anggota, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, Tokoh Pemuda, pendamping desa dan ketua RT. 1, 2 dan 3 Desa Lidung Kemenci.


(Pendim0910)

Babinsa Koramil 0910-10/Long Nawang Hadiri Rapat LKPPD Desa Long Nawang.

  


MALINAU Kalimantan Utara,-

Babinsa Koramil 0910-10/Long Nawang Serka Bibo Gutomo A.Md.Kep. turut hadir dalam rapat pelaksanaan Laporan Keterangan Penyelenggaraan Pemerintahan Desa (LKPPD) Desa Long Nawang, bertempat di Balai Adat Desa Long Nawang, Kecamatan Kayan Hulu, Kabupaten Malinau. Selasa (27/02/2024).



Rapat tersebut dihadiri oleh Camat Malinau Hulu, Danramil 0910-10/Long Nawang diwakili oleh Babinsa Desa Long Nawang Serka Bibo Gutomo A.Md.kep, Kapolsek Kayan Hulu diwakili Bhabinkamtibmas, Kepala Desa Long Nawang, Tokoh Adat, Ketua BPD Desa Long Nawang dan Tokoh Masyarakat.



Dalam laporannya, kepala Desa Long Nawang menyampaikan secara komprehensif tentang program yang telah terealisasi. 

Ia memberikan gambaran yang jelas tentang pencapaian, tantangan, dan upaya yang telah dilakukan dalam mengelola pemerintahan desa serta pertanggung jawaban atas pengelolaan anggaran desa.



Kepala Desa Long Nawang bapak Lukas Bilung juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam proses ini, menegaskan komitmen untuk terus meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemerintahan desa. 


Kehadiran Babinsa, sebagai perwakilan TNI, memberikan dukungan dan kontribusi positif dalam memastikan kelancaran serta transparansi dalam pelaksanaan pemerintahan desa.

(Pendim0910)

Ibu Sumarni Gembira Melihat Rumahnya Banyak Perubahan

  


Tanjung Selor - Proses pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang sudah dikerjakan Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (Satgas TMMD) Ke-119 Kodim 0903/Bulungan, setelah selesai mengerjakan pembongkaran, pemasangan dinding kayu, kini rumah milik Ibu Sumarni, kali ini proses pemasangan plafon dikerjakan, Senin (26/02/2024).


“Saat ini pekerjaan fisik rumah Ibu Sumarni warga Kampung Baratan Desa Gunung Seriang Kec. Tanjung selor hasilnya sudah mencapai 63 persen,” ujar Kapten Inf Pardi selaku koordinator Satgas TMMD ke-119.


Kapten Inf Pardi menjelaskan, rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik ibu Sumarni yang ditempati bersama keluarganya ini, merupakan sasaran fisik dalam program TMMD Ke-119 Kodim 0903/Bulungan Tahun 2024, yang pengerjaannya dilakukan oleh anggota satgas TMMD dibantu masyarakat setempat, yang sudah mencapai 63 persen.


Ditempat yang sama Sumarni menambahkan, kegembiraan keluarganya setelah melihat banyak perubahan rumah yang dihuni bersama keluarganya menjadi jauh lebih baik dan layak huni dari sebelumnya.


“Rumah saya sekarang terlihat bagus walaupun masih pengerjaan. Dengan kerendahan hati saya dan keluarga menyampaikan ucapan terima kasih kepada bapak-bapak TNI, yang telah melakukan bedah rumah kami” ucapnya.

26/02/24

Tim Opsnal Narkoba Polresta Amankan 3 Terduga Pelaku Atas Kepemilikan Ganja

  


Polresta Jayapura Kota,- Tim Opsnal Sat Narkoba Polresta Jayapura Kota berhasil mengamankan 3 pelaku kepemilikan Narkotika Golongan I Jenis Ganja di Wilayah Entrop, Distrik Jayapura Selatan, Minggu (25/02) malam.


Ketiga pelaku tersebut berinisial DS (21) dan OH (20) serra satu diantaranya adalah seorang wanita berinisial AS (17).


Kasat Narkoba Polresta Jayapura Kota AKP Irene, Aronggear, S.H ketika dikonfirmasi membenarkan penangkapan tersebut.


Dirinya menuturkan, sekitar Pukul 19.00 wit Anggota Opsnal Sat Narkoba Polresta Jayapura Kota  mendapatkan Informasi bahwa ada seorang pria yang membawa narkotika jenis ganja di wilayah hamadi distrik jayapura selatan.


"Selanjutnya anggota opsnal Narkoba Polresta Jayapura Kota melakukan penyelidikan dan pada Pukul 23.30 wit anggota mencurigai dan mendapati seorang pria dan wanita menggunakan kendaraan roda dua di samping Masjid angkatan laut Entrop, dan selanjutnya anggota langsung mengamankan keduanya yakni DS dan AS dan melakukan interogasi terhadap keduanya," ujar Kasat Narkoba.


Lanjut AKP Irene, dari hasil interogasi pelaku DS sempat menipu anggota bahwa membuang narkotika dan ternyata pelaku berbohong bahwa dia telah membuang narkotika jenis ganja di samping lapangan sepak bola hamadi dan barang bukti narkotika jenis ganja dia titipkan di salah satu tukang parkir yang sedang jaga parkir di wilayah entrop yakni OH.


"Selanjutnya anggota bergerak menuju lokasi dimaksud dan mengamankan pelaku OH dan di temukan narkotika jenis ganja yg di simpan sebanyak 6 (Enam) Paket Plastik bening ukuran Sedang berisikam narkotika jenis ganja yang mana menurut pengakuannya di hanya di titipkan oleh DS," terang AKP Irene.


Selanjutnya ketiga pelaku dan barang bukti narkotika jenis ganja di amankan ke Mako Polresta Jayapura Kota guna dilakukan proses hukum lebih lanjut.(*)


Penulis : Edgard

Bangun Karakter patriotisme dan Nasionalisme, Satgas TMMD Bekali Wasbang Siswa – siswi SMP 1 Sagap

  


Tanjung Selor- Selain melaksanakan kegiatan Fisik berupa pembangunan insfrastruktur, TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke - 119 Kodim Kodim 0903/Bulungan juga melaksanakan kegiatan non-fisik salah satunya sosialisasi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) kepada Siswa Siswi SMP 1 Sagap Desa Gunung Seriang.


Dansatgas TMMD Ke -119 Kodim 0903/Bul melalui Perwira Koordinator Kapten Inf Pardi Mulyo mengatakan kegiatan ini merupakan sasaran non-fisik yang bersinergi dengan Polri dan instansi pemerintahan dalam memberikan penyuluhan-penyuluhan kepada seluruh lapisan masyarakat.


"Ya, kami yang akan datang memberikan penyuluhan secara bergantian ke masyarakat Kampung Baratan, kali ini kami memberikan penyuluhan dengan materi Wawasan Kebangsaan ke anak-anak SMP 1 Sagap," ucap Kapten Pardi, Senin (26/02/2024).


Satgas TMMD juga mengatakan, anggota Satgas sengaja datang ke sekolah sambil menyapa anak-anak sekolah dengan penuh kasih sayang hingga anak merasa dekat dengan personel Satgas TMMD. 


"Anak-anak sangat senang berbaur dengan anggota Satgas yang datang ke sekolahnya," ujarnya.


Kapten Inf Purwoko sebagai narasumber menyampaikan kepada Siswa-siswi SMP 1 Sagap, bahwa kita semua bersaudara, Indonesia terbentang dari Sabang sampai dengan Merauke, dan kita semua sama, bersatu dan bersaudara.


"Tugas adik-adik adalah menuntut ilmu sampai jenjang Fakultas. Nanti setelah selesai, manfaatkan ilmu itu untuk membangun daerah kalian masing-masing," harapnya.


Pembekalan Wasbang ditujukan untuk membangun generasi penerus bangsa yang berkarakter dan memiliki jiwa nasionalisme. "Sehingga akan dapat mewujudkan generasi muda yang selalu siap menghadapi tantangan di masa depan, khususnya di tengah kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi," imbuhnya. 


Ditempat terpisah Dansatgas TMMD Ke-119 Kodim 0903/Bul Letkol Inf Prasetyo Ari Wibowo, S.Sos., M.I.Pol. mengatakan kegiatan ini merupakan bentuk partisipasi TNI dalam mendukung tugas pokoknya sebagai pembangunan sarana dan prasarana di daerah. Tak hanya memberikan bantuan fisik, namun TNI juga berperan dalam memberikan pengetahuan dan pemahaman yang berguna bagi masyarakat . 


Kepala SMP 1 Sagap, M.akbar. Spd mengakui, jika anak didiknya merasa senang dan sangat terkesan karena mendapatkan ilmu tentang Wawasan Kebangsaan dan materi lainnya yang diberikan oleh Satgas TMMD Kodim 0903/ , tentunya dapat menumbuhkan jiwa nasionalisme dan rasa cinta tanah air.


"Terima kasih banyak kepada personel Satgas TMMD terutama kepada narasumber yang sudah menyampaikan tentang materi Wawasan Kebangsaan kepada murid-murid sekolah ini, semoga dengan pemberian materi pelajaran tersebut dapat menambah rasa cinta Tanah Air anak-anak murid sekolah kami," ungkapnya.

Banyak Partisipan Donor Darah Dalam Memperingati HUT Persit Ke 78 Tahun Di Longikis

  


Kodim 0904/Paser Korem 091/ASN Kodam VI/Mlw, Kecamatan Longikis. Bertempat di Koramil 0904-04/Longikis telah dilaksanakan Donor Darah dalam rangka memperingati HUT Persit Kartika Chandra Kirana Ke 78 Tahun yang diikuti oleh berbagai Instansi serta warga Kabupaten Paser. Senin (26/2/2024)


Kegiatan Donor Darah ini dilaksanakan secara gabungan antara Koramil 03/Longkali, Koramil 04/Longikis dan Koramil 05/Kuaro yang terpusat di Koramil 0904-04/Longikis.


Danramil 0904-04/Longikis Lettu Inf A. Agung menyampaikan "Terima kasih kepada semua yang terlibat dalam kegiatan ini, yang telah mendukung dan ikut berpartisipasi dalam mendonorkan darahnya".


Kegiatan ini sangat bermanfaat serta dapat membantu warga Paser yang sedang membutuhkan darah.


"Banyak keterlibatan dari Instansi lain juga seperti Polsek Longikis, pihak Kecamatan Longikis, perusahaan PTPN Longikis serta warga Kecamatan Longikis" Danramil 04/Longikis menambahkan.


Ikut terlibat pula Anggota Persit KCK Cab XVII Dim 0904 Ranting 4, ranting 5 dan ranting 6 dalam mensukseskan kegiatan ini.


"Syukur dalam kegiatan hari ini telah terkumpul sekitar 35 kantung darah yang akan disimpang oleh PMI Paser" Danramil 04/Longikis menegaskan.


Dim 0904/Psr

Peringati HUT Persit Kartika Chandra Kirana ke-78 Tahun 2024 Kodim 0910/Malinau Gelar Donor Darah.

  



MALINAU Kalimantan Utara,-

Dalam rangka memperingati HUT Persatuan Istri Tentara (Persit) Kartika Chandra Kirana Ke-78 Tahun 2024, Persit KCK Cabang LVII Kodim 0910/Malinau Koorcab Rem 092 PD VI/Mulawarman menggelar kegiatan bakti sosial donor darah, yang bertempat di RSUD Malinau, Desa Respen Tubu, Kecamatan Malinau Utara, Kabupaten Malinau, Senin (26/02/2024).


Kegiatan donor darah ini, diselenggarakan oleh Kodim 0910/Malinau bekerjasama dengan RSUD Malinau dan diikuti oleh Prajurit dan PNS TNI Kodim 0910/Malinau, Anggota Persit KCK Cabang LVII Dim 0910/Malinau dan melibatkan Anggota Polres Malinau serta Masyarakat  Malinau. 



Seperti diketahui mendonorkan darah juga bisa meminimalkan risiko kanker, stroke, dan serangan jantung. Menariknya lagi, manfaat donor darah juga bisa membuat kadar zat besi dalam darah jadi stabil, "Setetes darah sangat berarti bagi mereka yang membutuhkannya".



Kegiatan ini merupakan salah satu wujud kepedulian dan rasa solidaritas keluarga besar Kodim 0910/Malinau dalam mendukung program kemanusiaan, memberikan sumbangsih kepada sesama, dan tentunya kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kita dan saudara-saudara kita yang membutuhkan.

Komsos, Media Babinsa Koramil 0910-06/Malinau Selatan Untuk Jalin Silaturahmi Bersama Warga Binaannya.

  



MALINAU Kalimantan Utara,-

Babinsa Koramil 0910-06/Malinau Selatan jajaran Kodim 0910/Malinau Koptu Murtono melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat Desa Loreh, Kecamatan Malinau Selatan, Kabupaten Malinau, dengan tujuan menciptakan kedekatan bersama warga binaannya, Senin (26/02/2024).


Koptu Murtono menjelaskan kegiatan komsos adalah salah satu media Babinsa untuk mengenal warganya lebih dekat lagi dan sebagai sarana silaturahmi kepada warga binaannya agar warga menjadi lebih dekat dan akrab dengan Babinsa.


Selain itu kegiatan komsos ini bertujuan untuk mencari informasi dan mengetahui perkembangan situasi di wilayah desa binaan.


“Kegiatan komsos ini dilakukan karena sudah menjadi tugas pokok sebagai seorang Babinsa yang senantiasa melaksanakan komsos untuk mencari informasi dan sebagai sarana bersilaturahmi kepada warga supaya lebih dekat dan bisa menjalin kebersamaan,” jelasnya.


Kegiatan ini, lanjut Koptu Murtono, mencerminkan rasa kemanunggalan TNI khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya, yang bertujuan untuk mempererat hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan masyarakat sehingga tercipta suasana yang harmonis dalam setiap pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan.


“Pada hari ini bincang santai dengan warga masyarakat di Desa Loreh untuk menjalin hubungan kedekatan, untuk itu kita saling berbaur,” ungkap Koptu Murtono.


Kegiatan tersebut dilakukan agar menambah kedekatan kepada masyarakat dan aktif dalam kegiatan sehari-hari berbaur dengan masyarakat sebagai landasan TNI dari Rakyat untuk Rakyat.

(Pendim0910)

Usai Upacara Bendera,Subdenpom VI/ 3 - 2 Tarakan Sidak Kendaraan Dinas Dan Pribadi Prajurit Kodim 0907.

  


Tarakan - Untuk menekan terjadinya pelangaran dan kecelakaan lalu lintas serta menjamin kesiapan kendaraan dinas dan Pribadi. Kodim 0907/Trk bersama Subdenpom VI/ 3- 2 Trk melaksanakan Sidak pengecekan dan pemeriksaan kendaraan Dinas dan Pribadi Prajurit Kodim dan jajarannya.


Kegiatan tersebut dilaksanakan usai Upacara Bendera yang diawasi oleh Pasi Intel Dim 0907 Kapten Inf Suwito bersama Dansubdenpom VI/3 - 2 Trk Kapten CPM Budi Karyawan di Lapangan Apel Makodim 0907/Trk,Senin(26/02/2024).


Terpisah,Dandim 0907/Trk Letkol Kav Jhon B C.Simarmata menegaskan,bahwa pemeriksaan dan pengecekan kendaraan dilakukan mulai dari kelengkapan kendaraan bermotor roda empat maupun roda dua seperti helm, lampu, rem, ban dan kondisi mesin,ucapnya.


Selain itu lanjutnya, pengecekan juga meliputi kelengkapan surat-surat kendaraan diantaranya STNK, SIM dan KTA pengemudinya.


“Kita lakukan kegiatan ini dengan tujuan selain untuk menekan dan mengurangi serta mencegah terjadinya kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas, juga untuk  mengetahui kondisi dan kelengkapan kendaraan dinas maupun pribadi dan lebih  yang dapat merugikan diri sendiri maupun satuan",ungkapnya.


Ia menambahkan,Sebagai aparat TNI, kita harus bisa menjadi figur dan teladan untuk masyarakat, jadi sebelum kita memberikan arahan kepada masyarakat kita harus tertib dahulu terkait apa yang kita gunakan,pungkasnya.

Babinsa Koramil 0910-03/Malinau Kota Monitoring Pengembalian Logistik Pemilu dari PPK Kecamatan Menuju KPU Kabupaten.

  


MALINAU Kalimantan Utara, 

Babinsa Koramil 0910-03/Malinau Kota, Kodim 0910/Malinau, Serka Susanto memonitoring pengembalian Logistik Pemilu tahun 2024 dari PPK Kecamatan Malinau Kota menuju KPU Kabupaten Malinau, Minggu (25/02/2024) 


Danramil 0910-03/Malinau Kota Kapten Inf Arnold Albert mengatakan pengamanan dan pengawasan logistik pemilu tahun 2024 ini untuk meyakinkan keamanan logistik sampai dengan aman di KPU Kabupaten Malinau. 


Ini bagian dari komitmen kami TNI Polri untuk mengawal setiap tahapan Pemilu 2024 agar berjalan dengan aman dan damai,” Tutup Daramil.

(Pendim 0910).

Babinsa Koramil 0910-11/Data Dian Dan Bhabinkamtibmas Bersinergi Amankan Ibadah

  


MALINAU Kalimantan Utara, -

Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah untuk memberikan rasa aman kepada jemaat kristiani yang sedang melaksanakan ibadah, Babinsa Koramil 0910-11/Data Dian, Kodim 0910/Malinau Serda Fenly bersama Bhabinkamtibmas dari Polsek Data Dian bersinergi melaksanakan pengamanan ibadah di Gereja GKII Desa Data Dian, Kecamatan Kayan Hilir, Kabupaten Malinau, Minggu (25/02/2024).


Kebaktian yang dipimpin oleh Pendeta Andreas S. Th diikuti oleh jemaat yang sekitar 115  orang.


Dalam kegiatan dalam pengamanan tempat ibadah maupun kegiatan keagamaan yang lain, Babinsa menuturkan bahwa ini merupakan tugas yang harus dilakukan jajaran anggota Koramil 0910-11/Data Dian dalam mengamankan wilayah teritorialnya.


“Semua itu tak lain demi terwujudnya suatu wilayah yang aman, nyaman dan kondusif pada saat umat atau jemaat sedang menjalankan ibadahnya,” tutur Serda Fenly.


“Pengamanan ini berusaha memberikan rasa aman setiap kegiatan yang ada di wilayah, terutama kegiatan ibadah, sehingga harapannya pelaksanaan kebaktian dapat berjalan dengan khidmat dan tertib serta aman,” tambahnya.(Pendim 0910).

25/02/24

Komsos Dengan Masyarakat, Kita Bisa Berbagi Informasi

  


Tanjung Selor - Satgas TMMD ke-119 melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan masyarakat yang lahannya terkena jalur pembuatan jalan baru usaha Tani bertempat di Kampung Baratan Desa Gunung Seriang Kec. Tanjung Selor Kab. Bulungan, Minggu (25/02/2024).


Sertu Fahrul Anggota Satgas TMMD menyampaikan, suasana kebersamaan dan silaturahmi dengan masyarakat akan terus dilaksanakan.


"Kegiatan ini juga meningkatkan koordinasi dan membangun komunikasi antara Anggota satgas TMMD dengan Warga masyarakat, semua ini bertujuan untuk membangun kebersamaan, saling membantu dan saling mengisi," ujarnya.


"Sebelum berikan pemahaman masyarakat sempat ada penolakan, yang tadinya masyarakat tidak mau lahannya terkena jalur jalan usaha Tani, setelah kami berikan sosialisasi/pemahaman, sekarang sudah ikhlaskan lahannya bisa digunakan jalan usaha Tani," imbuhnya.

Meskipun Dalam Tugas, Personil Satgas TMMD ke 119, Menyempatkan Ibadah Di Gereja GKII

  


Tanjung Selor - Personil satgas TMMD ke 119, Kodim 0903/Bulungan yang beragama Nasrani meskipun sedang melaksanakan program TMMD fisik dan non fisik masih tetap mengikuti kegiatan ibadah minggu di Gereja GKII Kampung Baratan Desa Gunung Seriang, Kec. Tanjung Selor, Kab. Bulungan, Provinsi Kalimantan Utara, Minggu (25/02/2024).


Pasiter Kodim 0903/Bulungan Kapten Inf Pardi Mulyo menyampaikan, kegiatan program TMMD non fisik salah satunya yang dilakukan bersama anggota satgas TMMD yang beragama Nasrani untuk melakukan ibadah hari minggu, ujarnya.


"Sesuai dengan keyakinan masing-masing, kata Kapten Inf Pardi, prajurit TNI harus tetap bersyukur dan selalu melaksanakan ibadah menghadap kepada Tuhan Yang Maha Esa," tuturnya.


Melalui momentum ibadah ini, kita maknai sebagai satu perbaikan dari sikap dan perilaku serta tindakan hidup sehari-hari untuk melakukan lebih baik lagi kedepannya, pungkasnya.

Danrem 161/WS Pimpin Karya Bakti Pembersihan Sepanjang Jalan W.J Lalamentik


Kupang-Danrem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Joao Xavier Barreto Nunes, S.E., M.M., pimpin langsung kegiatan karya bakti pembersihan jalan dari Makorem sampai di perempatan Transmart sepanjang Jl. W.J Lalamentik Oebufu Kota Kupang, Sabtu (24/02/2024).


Disela-sela kegiatan karya bakti Danrem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Joao Xavier Barreto Nunes, S.E., M.M. menyampaikan secara garis besar tentang kegiatan ini.


"Pagi ini kita melaksanakan kegiatan bersih- bersih di Kota dalam rangka menyambut HUT Korem 161 Wira Sakti ke 63. Seperti kita ketahui bahwa Panglima TNI sudah sampaikan kepada kita tentang PRIMA (Profesional, Responsif,Integratif Modern dan Adaptif), selanjutnya bapak Kasad sampaikan kepada kita : TNI AD bersama dengan rakyat bersatu dengan alam untuk NKRI.Kita tahu bahwa Tuhan menciptakan alam begitu indah, tinggal kita memelihara, maka dengan konsep-konsep besar dari pemimpin TNI, kita harus mulai dari hal-hal kecil dari sekarang, kita harus berubah, minimal kota kita harus bersih,mata kita sehat," jelas Danrem 161/Wira Sakti.


Lebih lanjut dikatakan Danrem bahwa Semoga  kehadiran Korem 161/Wira Sakti bisa memberikan manfaat kepada sesama dengan tiga program.


"Maka saya punya program Jum'at Bersih, Sabtu Hijau, Minggu Seroja ( sehat rohani dan jasmani)," ungkap Danrem 161/Wira Sakti.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kasrem 161/Wira Sakti para Kasi Kasrem 161/Wira Sakti, para prajurit TNI dan PNS Korem 161/Wira Sakti.(Penrem)

24/02/24

Dorong Motor Curian Di Depan Pelabuhan, 3 Pelaku Curanmor Diamankan Tim Resmob Numbay

  


Polresta Jayapura Kota,- Tim Resmob Numbay berhasil mengamankan 3 pelaku curanmor berinisial AP (20), AR (17) dan AA (17) bertempat di Depan Pelabuhan Laut Jayapura pada Jumat (23/02) sore.


Kasat Reskrim Polresta Jayapura Kota Kompol Agus Ferinando Pombos, S.I.K ketika dikonfirmasi membenarkan penangkapan ketiga pelaku curanmor tersebut.


Dirinya mengatakan, ketiganya diamankan oleh Tim Resmob Numbay berdasarkan 2 Laporan Polisi, LP / B / 79 / II / 2024 / SPKT / Polsek Jayapura Selatan / POLRESTA JAYAPURA KOTA / Polda Papua, tanggal 16 Februari 2024 dan LP / B / 144 / II / 2024 / SPKT / POLRESTA JAYAPURA KOTA / Polda Papua, tanggal 23 Februari 2024.


"Tim berhasil mengamankan pelaku AP dan AR atas hasil informasi di lapangan pada saat keduanya sedang mendorong motor hasil curiannya di depan Pelabuhan Laut Jayapura," ujar Kasat Reskrim.


Lanjut Kasat Reskrim, setelah mengamankan kedua pelaku Tim melakukan pengembangan terhadap pelaku AA dan mendapatkan informasi bahwa yang bersangkutansedang berada dirumah pelaku di polimak 2 setelah itu tim mengamankan pelaku ke Polresta Jayapura Kota untuk di mintai keterangan terkait perbuatan para pelaku.


Hasil interogasi dari ketiga pelaku mengakui bahwa mereka yang melakukan aksi pencurian dalam pengaruh minuman keras dan sudah melakukan aksi pencurian lebih dari satu kali.


"Pada saat itu para pelaku mempunyai peran masing-masing yaitu AP dan AR mematahkan stir motor dan menendang motor kearah tempat persembunyian motor setelah itu peran dari AA yaitu mengecat motor dengan warna yang berbeda sehingga korban tidak mengetahui motor tersebut adalah motor milik korban," jelas Kompol Pombos.


Ketiganya kini telah diamankan di Mapolresta Jayapura Kota untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut oleh Penyidik Sat Reskrim Polresta Jayapura Kota.(*)


Penulis : Edgard

Penyidik Sat Narkoba Polresta Musnahkan Ganja Disaksikan Tersangka Dan Jaksa

  


Polresta Jayapura Kota,- Satuan Reserse Narkoba Polresta Jayapura Kota melakukan pemusnahan barang bukti narkotika jenis ganja sebanyak 139,18 Gram di Jalan Ampera samping toko saudara dua Kota Jayapura, Sabtu (24/02) pagi.


Turut hadir dan menyaksikan pemusnahan barang bukti dengan cara di bakar tersebut Jaksa Penuntut Umum Mohammad Arifin, S.H, Piket Propam Bripda Robert Awek dan Anggota Seksi Pengawasan Aipda Abbas serta tersangka dalam kasus penyalahgunaan narkotika jenis ganja.


Kasat Narkoba Polresta Jayapura Kota AKP Irene Aronggear, S.H ketika dikonfirmasi mengatakan pemusnahan barang bukti ini berdasarkan dari laporan polisi nomor : LP / A / 05 / I / 2024 / SPKT.SATNARKOBA  /POLRESTA JAYAPURA KOTA/POLDA PAPUA, tanggal 26 Januari  2024 tentang Tindak Pidana Narkotika dengan Tersangka berinisial YW (27).


"Barang bukti yang dimusnahkan merupakan hasil ungkapan Sat Resnarkoba dalam kasus penyalahgunaan narkotika jenis ganja di wilayah kota Jayapura," ujarnya.


Lanjut AKP Irene, pemusnahan barang bukti tersebut merupakan tahapan proses penyidikan dan sesuai petunjuk dari pihak Kejaksaan.


"Untuk melengkapi berkas perkaranya untuk itu dilakukan pemusnahan barang bukti dengan disisipkan sebagian sebagai sampel barang bukti perkara milik tersangka YW." pungkas AKP Irene.(*)


Penulis : Edgard